Pidie Jaya Bakal Memiliki Gedung Sarpras Pelayanan SIM

Share artikel ini

DetikNews86.Com-Pidie Jaya  | Dirlantas Polda Aceh Kombes Pol Muji Ediyanto didampingi Kapolres Pidie Jaya AKBP Dodon Priyambodo SH, S.I.K, M. Si Bersama Kasat Lantas Pidie Jaya Ipda Ian Fitrah, S.H. Meninjau Lokasi Pembangun Gedung Pembuatan SIM bagi warga Kabupaten Pidie Jaya, Kamis (6/10/2022)

Polres Pidie Jaya sebagai salah satu Polres di lingkungan Polda Aceh yang belum memiliki gedung pelayanan SIM, Selama ini Warga di Kabupaten Pidie Jaya untuk pembuatan SIM harus ke Polres Pidie/Sigli yang jarak nya cukup jauh yaitu sekitar 1 Jam dari Pidie Jaya.

Menurutnya, sehingga Akibatnya pelayanan kurang maksimal bagi masyarakat. Untuk itu Kapolres dan Kasat Lantas Polres Pidie Jaya mengajukan Proposal pembangunan Sarpras Prototype SIM ke Koorlantas Polri.

Lokasi peninjauan pembangunan gedung sarpras ini berada di Kecamatan Meureudu yaitu di Samping Mapolsek Meureudu Pusat Kota dengan Perkiraan Luas Lahan 8.930M².

Kapolres Pidie Jaya melalui Kasat Lantas mengatakan “Pembangunan gedung Sarpras ini diharapkan nantinya akan memberikan kemudahan masyarakat dalam melakukan pengurusan dan pembuatan SIM kemudian Gedung tersebut juga nanti akan dilengkapi fasilitas untuk ujian SIM.

Dengan demikian Satlantas Polres Pidie Jaya dapat meningkatkan pelayanan Kepolisian sehingga masyarakat dapat lebih mudah dalam mengurus Surat ijin Mengemudi” ungkapnya. [Wanispijay]