Banyuasin ||, detikNews86.Com-
Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Banyuasin II memasang Baliho dan spanduk serta surat suara pemilihan calon anggota DPD RI, DPR RI, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten partai politik serta surat suara presiden dan wakil presiden di wilayah kecamatan Banyuasin II, Jum’at (29/12/2023).
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh ketua PPK beserta anggota dan kepala sekretariat PPK dan perwakilan dari PPS, Bertempat di Jalan Eka Jaya Rt.006/002 Desa Sungsang I Sekretariat PPK Banyuasin II pemasangan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam terkait pengenalan suara suara pemilihan umum.
Saat diwawancarai oleh wartawan detikNews86.Com Dalam penyampaiannya, Ketua PPK Banyuasin II, Suryadi Aryo Sandi, mengharapkan dari sosialisasi ini tidak ada lagi kesalahan atau kekeliruan masyarakat dalam mengenali surat suara pemilihan baik presiden maupun DPD, DPR RI, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten ungkapnya.
pada saat masa kampanye yang telah di mulai tanggal 28 November 2023 yang lalu sampai dengan 10 februari 2024 yang akan datang Suryadi juga mengharapkan
Peran serta masyarakat kecamatan Banyuasin II untuk ikut membantu mensosialisasikan kepada para pemilih khususnya pemilih pemula serta masyarakat yang belum paham atau masih bingung untuk mengetahui surat suara pemilihan serta cara memilih yang benar jelasnya
Terakhir kami sampaikan kepada masyarakat kecamatan Banyuasin II untuk dapat berpartisipasi dalam pemilihan agar dapat hadir ataupun mendatangi tempat pemilihan suara (TPS) untuk memberikan suara maupun pilihan yang sesuai dengan hati nurani sesuai dengan selogan pemilu ” Jujur, Adil, Terbuka, Bebas dan Rahasia ” Tutur Sandy sapaan akrabnya.
Tampak hadir pada pemasangan baliho dan spanduk Kepala sekretariat PPK Banyuasin II, M.Irawan,S.IP,M.Si, Serta PPK dan perwakilan PPS Se-Kecamatan Banyuasin II.
Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam menjaga kelancaran dan kredibilitas Pemilihan Umum di wilayah Kecamatan Banyuasin II.
(Hamkah)