PTPN karang inong realisasikan Penyerahan bantuan tanggung jawab sosial lingkungan (TJSL)

Share artikel ini

DETIKNEWS86.COM | ACEH TIMUR 

PTPN Karang Inong yg bergerak dibidang kelapa sawit dan karet melaksanakan kegiatan penyerahan bantuan tanggung jawab sosial lingkungan (TJSL) ke Desa Seumanah jaya pada Rabu (27/12/2023)

Kegiatan tersebut di serahkan Pihak PTPN langsung kepada kepala desa yang ada di sekitar PTPN karang inong.

Sementara itu M Sukri Azis Lubis, selaku manajer kebun karang Inong menyebutkan Penyerahan bantuan tanggung jawab sosial lingkungan merupakan program dari perusahaan kso PTPN 3 dan PTPN 1 kso kebun karang inong.

“Kita serahkan TJSL itu kepada Desa Seumanah jaya, Desa Tampak, Desa Kliet, Desa Seumali, ini baru empat desa, dan selanjutnya ada desa yang belum kita serahkan, ini merupakan TJSL tahun 2023, setiap tahun akan kita serahkan, kata M Sukri Aziz Lubis.

Sementara itu para Geuchik yang menerima TJSL itu mengucapkan terimakasih atas itikad baik Kebun Karang Inong, yang telah menyerahkan TJSL, tindakan itu di apresiasi oleh kepala desa Jiran kebun Karan Inong.

“Kita Apresiasi dan kita ucapkan terimakasih kepada Kebun Karang Inong, yang sudah menyerahkan TJSL, secara Simbolis, hal itu tentu harus di ikuti perusahaan perkebunan swasta, yang ada di Sekitar desa masing masing, kata Muhammad Sabri.

[BHI]