SMSI Banyuasin Hadiri HPN di Candi Bentar Ancol

oleh
oleh
Share artikel ini

JAKARTA,Detiknews86.com-

Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan, mengikuti pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) 2024 DKI Jakarta, yang dipusatkan di Candi Bentar Ancol.

 

Hadir dalam kesempatan itu, Ketua SMSI Banyuasin Sumantri Adie, Ketua Bidang Organisasi NM Charles, Ketua Bidang Pendidikan Diding Karnadi, Bendahara M Deden.

 

Selama mengikuti rangkaian HPN yang dilaksanakan selama beberapa hari tersebut, rombongan SMSI Banyuasin memanfaatkan waktu untuk menambah ilmu pengetahuan dan wawasan melalui kegiatan – kegiatan yang diselenggarakan, seperti Konvensi Nasional Media Massa, Rakernas SMSI, hingga puncak peringatan HPN yang diselenggarakan pada, Rabu (21/2/2024) di Ancol dihadiri Presiden Joko Widodo.

 

“Kita mengikuti beberapa rangkaian kegiatan yang telah disiapkan panitia HPN tahun 2024. Kesemua acara yang dilaksanakan tentunya sangat bermanfaat bagi kami,” jelas Sumantri Ketua SMSI Banyuasin.

 

Sumantri juga berharap, selain wartawan di Indonesia menjadi tangguh dan tampil sebagai ujung tombak perjuangan, pemilik perusahaan media juga tentunya dapat menjadi media yang dapat mengembangkan beragam platform untuk mendistribusikan berita agar mudah diakses dan dikonsumsi masyarakat, termasuk pengembangan perusahaan itu sendiri.

 

“Sebagai perusahaan yang berada dalam industri bisnis, proses manajemen media dalam kegiatan operasionalnya harus dapat memenuhi harapan pemilik untuk menjadi perusahaan yang sehat dan mampu menghasilkan keuntungan bagi perusahaan, hal itu juga menjadi harapan kami kepada organisasi SMSI ini,” pungkasnya.

 

Sementara, Firdaus Ketua SMSI Pusat saat dikonfirmasi usai Rakernas yang dilaksanakan, Selasa (20/2/2023) malam, menjelaskan bahwa Rakernas kali ini bertemakan “SMSI Portal NKRI, Mengembangkan Media Untuk Bangsa”.

 

 

“Rapat kali ini untuk penataan ulang AD/ART, kedua membahas masalah pengelolaan media siberindo kepada SMSI sebagai bagian dari sejarah rangkaian pendirian dan mitra strategisnya, selanjutnya kita akan mengukuhkan dan meningkatkan pembayaran iuran untuk meningkatkan organisasi,” jelas Firdaus.

 

Firdaus menambahkan, kedepan SMSI berharap kepada presiden terpilih untuk menata ulang masyarakat pers di Indonesia dengan menerbitkan Perpu Pengganti Undang Undang Pers dan Perpu Kedaulatan Digital Indonesia. (SMSI/BA)