Terima Kasih Ketua TIM SAFIHI atas Terselenggaranya Buka Puasa Bersama di Aceh Tenggara

Share artikel ini

 

Aceh Tenggara,detiknews86.com

Ketua TIM SAFIHI, H. Abdul Rajib, S.Pd., M.M., menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh panitia penyelenggara kegiatan Buka Puasa Bersama (Bukber) yang berlangsung sukses dan penuh kebersamaan.

 

Acara Bukber ini digelar oleh panitia TIM SAFIHI bersama Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tenggara di Raz Café & Resto Mangga Dua, Kecamatan Babussalam, pada Rabu, 19 Maret 2025.

 

Dalam suasana penuh kehangatan tersebut, Tengku Muhammad Nasir, tokoh masyarakat Gayo Kabupaten Aceh Tenggara, mengungkapkan rasa syukur atas terselenggaranya acara dan berharap agar masyarakat Gayo di Aceh Tenggara ke depan semakin solid dan bersatu.

“Kita masyarakat Gayo di Kabupaten Aceh Tenggara harus berada dalam satu komando. Dengan telah terpilihnya H. Abdul Rajib sebagai Ketua SAFIHI, maka kita akan menunggu arahan dan bimbingan beliau untuk langkah-langkah ke depan,” ujarnya.

Kasri Selian, tokoh masyarakat lainnya, juga menambahkan agar masyarakat Gayo yang tergabung dalam paguyuban SAFIHI semakin bijak dalam menyikapi dinamika ke depan. “Kita telah bersama-sama memperjuangkan Bupati kita, maka mari kita jaga semangat kebersamaan ini,” ucapnya.

 

Bupati Aceh Tenggara, H. M. Salim Fakhri, turut memberikan apresiasi kepada TIM SAFIHI atas perjuangan dan dedikasi tanpa kenal lelah. “Saya mengucapkan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada seluruh anggota TIM SAFIHI yang telah bekerja siang dan malam, bahkan dalam kondisi hujan deras sekalipun. Harapan kami, mari kita jaga kekompakan dan keharmonisan dalam paguyuban SAFIHI ini. Jangan mudah terpengaruh isu dari luar. Jika ada hal yang perlu ditanyakan, datang langsung kepada kami agar bisa dikomunikasikan dengan baik,” pesan Bupati.

 

Acara ini menjadi momentum penting dalam memperkuat ikatan silaturahmi antara anggota TIM SAFIHI dan seluruh elemen masyarakat Gayo di Aceh Tenggara demi kebersamaan dan kemajuan bersama.

 

Ady