Terkait Isu Dimedsos ” Kantor BKMT Pimpinan Ibu Wakil Walikota Subulussalam Di Usir Dari Kantornya ” Itu HOAK

Share artikel ini

DetikNews86.com-Subulussalam | Hari ini Selasa, 28/2/2023 Media Sosial dihebohkan dengan Kabar Bohong yang di Unggah oleh oknum tanpa menguji kebenaran dari kabar yang diterimanya dari sumber yang sesungguhnya (Dinas Syari’at Islam & Pendidikan Dayah ) kota Subulussalam.

Dalam Unggahan yang menampilkan Video proses pengangkutan barang milik Dewan Pengurus Badan Kontak Majelis Taklim ( DP-BKMT ) kota Subulussalam dari salah satu ruang di kantor Dinas Syari’at Islam dilantai bawah masjid Agung dikatakan ” Kena Usir dari Kantornya ” itu tidak benar alias Bohong (HOAK).

Hal tersebut diketahui setelah media ini menemui pihak Dinas Syari’at Islam dikantornya hari ini juga pukul 17.00 Wib sore dini hari. Musjoko, S.Pd.I selaku Sekretaris mengatakan, ” Jauh hari sebelumnya Dinas sudah menyampaikan secara lisan kepada semua Lembang-lembaga yang berkantor di Dinas Syari’at Islam akan ada Dekorasi Kantor, agar Fasilitas dan Dokumen Masing-masing lembaga tidak Tercecer, Rusak atau Hilang maka diminta untuk sementara dipindahkan karena ruang tempat Lembaga-lembaga tersebut juga turut didekorasi;

Selain Dekorasi ada juga penambahan ruang kantor untuk UPTD Masjid Agung. Dalam proses Dekorasi dan Penambahan ruang kantor tersebut kemungkinan ada Perombakan atau Pembongkaran”, ujarnya

” Ada 4 (empat) lembaga yang berkantor saat ini dan ke 4 lembaga itu menerima surat yang sama, bukan hanya DP-BKMT. Ada FKPD, Forum Da’i Kota Subulussalam, dan ada pula PEMUDATA Kota Subulussalam”, tambahnya

” Ini murni program Dinas Syari’at Islam, untuk Mendekorasi kantor agar lebih baik. Jadi tidak ada kaitannya dengan pengusiran atau menyudutkan salah satu pihak, apalagi di kaitkan dengan kekuasaan. Itu tidak Benar, Bohong, atau HOAK”, tegas Musjoko

[KPA]