Banyuasin, || detikNews86.com-
Pj (Penjabat) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Hj.Merry Hani pimpin penilaian Lomba Tertib Administrasi dan 10 program TP PKK di Desa Sungsang II Kecamatan Banyuasin II kabupaten Banyuasin, Selasa (25/6/2024).
Hadir menemui kader bersama tim penilai, Merry Hani mengatakan pentingnya ketertiban administrasi dalam rangka mendukung terlaksananya program PKK. Namun terlepas dari itu, dirinya berpesan yang tak kalah pentingnya agar kader PKK juga harus selalu senang.
“Ibu-ibu PKK harus selalu senang, sehingga dapat melaksanakan program-program PKK dengan hati yang bahagia. Dengan hati yang bahagia itu, 10 (sepuluh) program PKK pasti dapat dilaksanakan dengan baik,” ujar Merry Hani
Kegiatan ini bukan hanya untuk menilai dan mengevaluasi 10 program pokok PKK, tetapi juga disertai dengan pembinaan teknis dalam berbagai bidang, seperti pembinaan karakter keluarga, pendidikan dan peningkatan ekonomi keluarga, penguatan ketahanan keluarga, dan kesehatan keluarga tuturnya.
Sementara itu, Camat Banyuasin II, Ahmad Riduan, S.Sos.,M.SI, meminta kepada tim penilai dari PKK Kabupaten Banyuasin agar memberikan bimbingan dan arahan kepada para kader PKK di 10 Desa di Kecamatan Banyuasin II,sehingga nantinya dapat menyempurnakan program kegiatan PKK di Kecamatan Banyuasin II dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan keluarga ungkapnya.
Senada dengan apa yang menjadi pesan Ketua Tim Penggerak PKK kabupaten Banyuasin, Aswari selaku anggota Pokja 1 PKK Desa Sungsang II mengatakan, dirinya bersama para kader sangat senang dapat ikut berpartisipasi dalam kegiatan lomba tingkat Kabupaten Dan lomba ini bagi Tim PKK Sungsang II, merupakan keikutsertaannya yang pertama untuk kategori tertib administrasi.
“Kami senang dapat berpartisipasi, dengan datangi Ibu Ketua TP PKK kabupaten Kami berharap Kader kami semakin semangat dan kompak melaksanakan program PKK dengan baik” sambut Aswari.
Selain menyambangi Kader PKK desa sungsang II dalam rangkaian kegiatan penilaian Hj.Merry Hani Juga sekaligus meresmikan klinik Sungsang Sehat Medika yang di pimpin oleh Dr.Yunitasari, M.Kes.
Acara ini dihadiri oleh Sekcam Banyuasin II, M.Irawan Septiyadi, Ketua TP PKK Banyuasin II, Linda Wati, Kapolsek Sungsang yang di wakili oleh Babinkamtibmas, Bripka Zulkarnain,SH, Danramil 430-02 Sungsang yang di wakili oleh Babinsa, serda Agustian, KAU Banyuasin II, Iskandar, Polairud Polda Sumsel Kapos Sungsang, Bripka Sarwani, Ka.Upt, Puskesmas TAA, Febriana, Kepala Desa Sungsang II, H.Alek Sander,S.IP, Ketua TP PKK Sungsang II, Hj.Yanah,M.Pd, para Kades Se-Kecamatan Banyuasin II serta para tokoh masyarakat dan tokoh agama dan peserta tp PKK desa sungsang II.
(Hamkah)