Warga Omben Dapat Durian Runtuh  Saat Pelaksanaan Hadiah Simpedes ( PHS) BRI Cabang Sampang

oleh
oleh
Share artikel ini

Warga Omben Dapat Durian Runtuh  Saat Pelaksanaan Hadiah Simpedes ( PHS) BRI Cabang Sampang

 

SAMPANG, || detiknews86.com – Bank Rakyat Indonesia (BRI) kantor Cabang Sampang Madura terus berinovasi untuk meningkatkan layanan melalui berbagai program. Salah satunya ialah melalui program Panen Hadiah Simpedes (PHS).

Sabtu, 12/8/2023 tadi malam. BRI Cabang Sampang kembali mengundi Panen Hadiah Simpedes periode II tahun 2022 di GOR Taman Wijaya Kusuma Sampang, Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang, Madura, Provinsi Jawa Timur.

 

 

“Tujuan terpenting dari pelaksanaan Panen Hadiah Simpedes (PHS) ini adalah sebagai ajang untuk menjalin silaturahmi antara BRI dengan masyarakat dan nasabah BRI serta juga sebagai bentuk apresiasi atas kesetiaan nasabah yang telah menabung di tabungan Simpedes BRI dan telah menggunakan berbagai fasilitas layanan BRI”, Kata Rahmat Salim Branch Office Head atau Pimpinan BRI Cabang Sampang.

 

 

Adapun, tutur Rahmat Salim, hadiah yang akan diundi pada acara Panen Hadiah Simpedes ini adalah berupa Grand Prize 1 unit Mobil Suzuki Ertiga, dimana hadiah utama tersebut di menangkan oleh warga Omben yang ada di BRI unit Omben , dan ada pula beberapa sepeda motor dan barang elektronik lainnya.

 

 

Pelaksanaan undian Panen Hadiah Simpedes tahun ini berbeda dari sebelumnya. Karena terdapat berbagai rangkaian kegiatan dari pagi hari seperti ada lomba mewarnai anak sekolah TK yang ada di Kabupaten Sampang, Bazar murah UMKM, Pawai Budaya, dan puncak acara pada malam hari terdapat acara Panggung Hiburan untuk nasabah dan masyarakat serta acara Pengundian Panen Hadiah Simpedes. Ujarnya dengan santun. Minggu, 13 Agustus 2023.

 

 

Ia juga mengatakan, antusiasme masyarakat dalam menabung terus meningkat setiap periodenya, hal ini menunjukkan bahwa tingkat kepercayaan masyarakat untuk menyimpan dananya di BRI Kantor Cabang Sampang dan Unit-Unit di wilayah Kabupaten Sampang semakin meningkat.

 

 

Pelaksanaan Pengundian Panen Hadiah Simpedes ini dilaksanakan 2 kali dalam 1 tahun, jadi jangan lewatkan kesempatan ini. Bagi yang belum memiliki tabungan Simpedes, segera buka rekeningnya di Kantor BRI terdekat dan untuk yang sudah memiliki Tabungan Simpedes tingkatkan terus saldo Tabungan Simpedesnya untuk mendapatkan kesempatan memenangkan hadiah-hadiah yang akan diundi pada Undian Panen Hadiah Simpedes.,”  Pungkasnya.

 

 

Robby