Wujud Reformasi Birokrasi, Kalapas Dompu Teken Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas.

Share artikel ini

Dompu//DetikNews86.com – 
Kalapas Dompu H.A.Halik S.Sos ikut menghadiri  Penandatanganan Komitmen Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) merupakan wujud dari pada reformasi birokrasi, Jum,at (27/01/2023) sekira pukul 09.00 Wita, bertempat di aula kantor Rumah Tahanan Bima Kota.

Acara tersebut di hadiri oleh Kepala Divisi Administrasi, Anton Edward Wardhana mewakili Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham NTB, Romi Yudianto, Kepala Rutan Bima, Kalapas Dompu H.A.Halik S.Sos dan Kakanim Bima selaku tuan rumah tempat diselenggarakannya penandatanganan ZI.

Selain itu hadir pula Pemerintah Daerah Kabupaten Bima, Kejari Bima, Ketua Pengadilan Negeri Bima, Kapolres Bima,dan Dandim Bima juga ikut menghadiri dan menyaksikan berlangsungnya acara penandatanganan Zona Integritas (ZI).

Kadivmin Kanwil Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia Propinsi NTB Anton sapaan akrabnya menyampaikan bahwasanya reformasi birokrasi dahulunya merupakan reformasi birokrasi general dan sekarang telah menjadi reformasi birokrasi tematik.

Hal ini merupakan salah satu upaya dan sarana untuk mengurai serta menjawab permasalahan tata kelola pemerintahan yang dirasakan secara langsung oleh masyarakat dengan prinsip Angkutabilitas, transparansi dan bersih.

“Semoga seluruh Satuan Kerja yang ada di dompu dan bima dapat meraih wbk dan wbbm pada tahun ini yakni tahun 2023,” harap Anton dengan kuat

Ia juga menyampaikan pesan dari Kakanwil Kemenkumham NTB, Romi Yudianto. Kegiatan ini merupakan wujud nyata reformasi birokrasi dan pencegahan tindak korupsi serta peningkatan layanan.

“Samakan persepsi dan satukan langkah untuk meraih prestasi dengan mengedepankan core value PASTI,” pesan Romi melalui Kadivmin, Anton

Dengan demikian, diharapkan selalu mengutamakan tugas dan tanggung jawab dengan memberikan kinerja terbaik serta tetap berusaha meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, tandas Anton.

Kegiatan penandatanganan komitmen bersama pembangunan zona integritas berlangsung aman dan lancar, pungkasnya.jurnalis, Rdw/ddo