Pelayanan Publik Berbasis HAM, Lapas II B Dompu Kemenkumham Provinsi NTB Sabet Piagam Penghargaan Terbaik Ke II.
Detiknews86.com.Dompu.NTB – Dalam rangka memperingati Hari HAK ASASI MANUSIA ke 73 tahun 2021 dengan Topik EQUALITI INEQUALITIES ADVANCING HUMAN RAIGH,Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Nusa Tenggara Barat ( NTB ) memberikan piagam penghargaan kepada satuan kerja se NTB serta penyerahan penghargaan pelaksanaan teknis yang telah melaksanakan pelayanan publik berbasis Hak Asasi Manusia.
Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Kabupaten Dompu Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Nusa Tenggara Barat mendapat Piagam Penghargaan terbaik ke dua dalam penyampaian pemberitaan Kehumasan Tingkat Satuan Kerja tahun 2021.
Penghargaan tersebut langsung di serahkan oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Propinsi NTB yang bertempat di aula Kantor Kementerian hukum dan Hak Asasi Manusia Jalan Majapahit Kodia Mataram, Jum,at ( 10/12/2021 ) sekitar pukul 08.00 Wita.
“Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas penghargaan yang telah kami raih saat ini,dan terima kasih atas kerja sama tim yang telah bekerja secara maksimal serta baik selama ini. Semoga prestasi ini dapat di pertahankan dan terus memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat melalui keterbukaan informasi”, Tutur Kalapas Dompu dengan raut wajah bangga yang tak bisa di sembunyikan pada awak media usai menerima piagam penghargaan tersebut.
Selain itu ia menyampaikan pula bahwa penghargaan yang di terima ini merupakan wujud kebersamaan dan kerja keras seluruh jajaranya dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat serta terjalin kemitraan yang baik dengan insan media pers.
“Saya tidak bisa menerima penghargaan ini tampa ada dukungan dan kerja sama yang baik di antara kita semuanya dan prestasi yang kita raih ini sebagai penyemangat kinerja sehingga ke depan akan lebih baik lagi semoga di tahun mendatang kita akan meraih peringkat yang pertama. Pungkas Halik dengan nada optimis.
Jurnalis:Rdw.Ddo.